JDIH Kabupaten Barito Selatan

Menu

Search

Terbaru

image

LAUNCHING WEBSITE JARINGAN DOKUMENTASI DAN INFORMASI HUKUM ( JDIH ) SEKRETARIAT DAERAH KABUPATEN BARITO SELATAN

image
oleh lola
Jul 26, 2018
Dibaca 3490x

Buntok - Website Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum ( JDIH ) Bagian Hukum Sekretariat Daerah Barito Selatan resmi di Launcing tanggal 2 Juni 2018 oleh Wakil Bupati Barito Selatan,dengan alamat Website jdihbaritoselatankab.go.id

Dasar Pembentukan Website JDIH adalah Peraturan Presiden Nomor 33 Tahun 2012 Tentang Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Nasional dan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 2 Tahun 2014 Tentang Pengelolaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Kementerian Dalam Negeri  dan Pemerintah Daerah.

Website JDIH ini berisi berbagai Peraturan-Peraturan PerUndang-Undangan dan Produk Hukum Daerah seperti Peraturan Daerah,Peraturan Kepala Daerah, Keputusan Bupati , Surat Edaran dan Berita-berita tentang Kegiatan Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Barito Selatan dan Informasi lainnya.

Sekretaris Daerah Kabupaten Barito Selatan Ir.EDI KRISTIANTO,MT dalam laporannya mengatakan bahwa Pembentukan Website JDIH Merupakan salah satu bentuk reformasi birokrasi yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Barito Selatan untuk menjawab Kebutuhan Masyarakat yang Menginginkan Pelayanan Publik yang Transparan,Efisien dan tepat waktu.

 

Tujuan dari pembentukan website JDIH ini adalah untuk Meningkatan Penyebarluasan dan Pemahaman  Produk Hukum  terutama   Produk Hukum Daerah serta untuk memudahkan masyarakat dalam mencari produk hukum daerah secara lengkap dan akurat serta dapat diakses secara cepat, efisien dan tepat waktu.

( Bagian Hukum Setda Kab. Barsel )

 

 

 

 

 

Berita Lainnya